BREAKING NEWS

Perbaikan Perlintasan Kereta Api di Cerme Lor, Pengendara Diminta Perhatikan Jalur Alternatif


Gresik, 2 Desember 2024 – BUSERMEDIAINVESTIGASI.ID
Perbaikan perlintasan kereta api di wilayah Cerme Lor akan berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 2 hingga 5 Desember 2024. Iptu Andik Asworo, Kapolsek Cerme Gresik, menyampaikan bahwa kegiatan ini akan menyebabkan pengalihan lalu lintas di sepanjang Jalan Raya Bunder-Legundi.

Jadwal Perbaikan Perlintasan

1. Pelepasan dan Pemadatan Median Perlintasan
Waktu: Senin, 2 Desember 2024, pukul 22.00-05.00 WIB
Kondisi: Lalu lintas akan tetap dibuka dengan sistem buka-tutup bergantian.

2. Pemasangan Median Perlintasan
Waktu: Rabu, 4 Desember 2024, pukul 22.00-05.00 WIB

Kondisi: Penutupan total akan dilakukan pada pukul 01.00-02.00 WIB
Jalur Alternatif yang Disarankan

Pengendara yang melintasi jalur ini diminta menggunakan rute alternatif berikut:
1. Dari Bunder ke Legundi

Roda empat atau lebih: Masuk ke gerbang Tol Cerme, keluar di Exit Tol Belahanrejo Kedamean atau Krian.
Roda dua: Melewati Jambu Semampir, tembus ke Ngabetan, lalu belok kiri ke Jalan Raya Cerme Lor.

2. Dari Legundi ke Bunder
Roda empat atau lebih: Melalui Tol Belahanrejo Kedamean, keluar di Exit Tol Cerme, atau dari simpang Cerme Lor, belok kiri ke Metatu, lalu belok kanan ke simpang empat Duduk Sampeyan.

Roda dua: Lewat makam Cerme Lor, belok kiri ke Ngabetan, lalu melewati Jambu, dan lanjut ke Jalan Raya Bunder.

Kapolsek Cerme mengimbau masyarakat untuk mengikuti arahan petugas di lapangan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas demi kelancaran serta keselamatan bersama.(Aa-jatim).





Channel Official 
Channel busermediainvestigasi.id 
Untuk 
mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Post a Comment

       KLIK DISINI