Respons Cepat Polres Gresik, Melalui Polsek Menganti, Lakalantas Di Hendrosari Libatkan Dua Sepeda Motor Dan Tiga Orang Semua Selamat hanya Luka Ringan.
Gresik – BUSERMEDIAINVESTIGASI.ID
Kinerja Luar Biasa Baru Saja Kembali Ditunjukkan Oleh Polres Gresik Yang Sangat Respon Cepat Tanggap Melalui Jajaran Kepolisian Sektor Menganti. Kecelakaan lalu lintas ini melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Raya Hendrosari, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Kamis (1/1/2026) sekitar pukul 16.30 WIB.
Insiden tersebut mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka, satu di antaranya harus mendapatkan perawatan medis intensif.
Peristiwa ini melibatkan sepeda motor Honda bernomor polisi L 5374 NT yang dikendarai Rabiya Hanuddin (56), warga Dukuh Kupang, Surabaya, yang saat kejadian membonceng istrinya Suparti (53).
Kendaraan tersebut bertabrakan dengan sepeda motor Honda bernomor polisi W 4225 C yang dikendarai Taqqiyya Ilmi Mazidah (16), seorang pelajar asal Kecamatan Benjeng, Gresik, yang berboncengan dengan Suci Anggia Ramadhani (16).
Kanit Lantas Polsek Menganti, Ipda Abd. Kholiq, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi saat sepeda motor Honda L 5374 NT melaju dari arah selatan dan hendak menyeberang jalan untuk masuk ke wilayah Desa Hendrosari.
“Pada saat bersamaan, dari arah timur ke barat melaju sepeda motor Honda W 4225 C. Karena jarak yang sudah terlalu dekat, tabrakan antar kedua kendaraan tidak dapat dihindari,” jelas Ipda Abd. Kholiq kepada wartawan.
Akibat benturan tersebut, pengendara Taqqiyya Ilmi Mazidah dan penumpangnya Suci Anggia Ramadhani mengalami luka lecet di bagian tangan dan kaki. Sementara itu, Rabiya Hanuddin mengalami luka pada bagian leher, kepala, tangan, dan kaki.
“Korban Rabiya Hanuddin saat ini masih menjalani pemeriksaan radiologi di RS Eka Husada Menganti. Tidak ada korban meninggal dunia dalam peristiwa ini,” tegasnya.
Ipda Abd. Kholiq menambahkan, dalam kejadian tersebut terdapat satu korban luka berat dan dua korban luka ringan.
Hal Senada Juga disampaikan Oleh AKP Arif Rahman Selaku Kapolsek Menganti Ia Membenarkan Adanya Kejadian tersebut, dan Dengan Sigap memerintahkan jajaran Anggotanya yang segera meluncur ke Tkp Guna Melalukan Gerak Cepat Mengurai Kemacetan Lalulintas, Serta Menolong Para Korban Yang Segera Dilarikan Ke RS Untuk Mendapatkan Perawatan Medis. Ujarnya Singkat Padat Jelas.
Pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta meminta keterangan saksi Didik (41), warga Desa Hendrosari, guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut.
Polsek Menganti mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar senantiasa berhati-hati, mematuhi rambu lalu lintas, serta memastikan kondisi aman sebelum menyeberang atau berpindah jalur demi mencegah terjadinya kecelakaan serupa.
HDK Kabiro/ Redaksi.
